Membuat Tunneling Multi SSH

21.30 0 Comments

Kali ini, saya mau menjelaskan cara membuat 2 SSH bisa dijadiin 1. Jadi intinya waktu kita browsing atau download beban koneksi tidak dibebankan pada 1 SSH. tapi bisa pada SSH yang lain. Atau jika SSH utama kita down secara otomatis langsung pindah ke SSH cadangan. OK langsung saja. Siapkan alat tempurnya :

1. Server SSH @ 2 atau lebih
2. Bitvise SSH Client
3. Proxifier

Step :

1. Buka Bitvise. Connect ke SSH pertama.
2. Buka Bitvise lagi (double click shortcut di desktop misal.) kemudian sebelum connect klik tab services
Klik yang dilingkari
3. Kemudian akan muncul tampilan seperti dibawah


4. Ganti port selain yang digunakan oleh SSH pertama. Misal SSH  pertama menggunakan port 1080 maka SSH kedua bisa menggunakan port 1090. Kemudian Login
5. Kemudian buka proxifier.
6. Tambahkan server proxy dengan mengeklik pilihan profile kemudian pilih proxy server.
7. Kemudian tambahkan server proxy SSH utama dan kedua dengan klik add.
8. Setelah kedua proxy ditambahkan, klik proxy chain.
Tampilan setelah click proxy chain
9. Kemudian klik create dan masukan nama. Setelah itu seret kedua proxy ke bawah.
10. Klik type.
Menu Chain Type
11. Pilih sesuai dengan kebutuhan anda. Jika anda memilih simple chain maka akan berpindah dari SSH pertama ke kedua secara sequental. Jika anda memilih redundancy ketika salah satu SSH down maka akan otomatis switch ke SSH yang lain. Klik option untuk menentukan berapa detik timeout ketika SSH gagal dan opsi untuk direct access ketika semua SSH tidak dapat diakses. Jika anda memilih load balancing maka kedua SSH akan digunakan sama rata dan secara acak. Setelah memilih klik ok.
12. Ketika muncul pop-up, pilih yes. Maka anda akan masuk ke proxification rules.
Menu Proxification Rules
13. Di rule nomor 2 Pilih action Chain (Nama chain). Kemudian klik ok.

Dan kini anda menggunakan 2 SSH secara bersamaan. Trik ini tidak hanya untuk 2 SSH. Lebih dari 2 SSH juga bisa. Asal setting portnya dibuat beda-beda. Selamat mencoba dan good luck!



Dimas Al Faridzi Putra Perdana

Hanyalah seperti kebanyakan orang pada umumnya yang mempunyai sebuah keinginan yang mungkin tidak dapat dimengerti kebanyakan orang. Google

0 komentar: